
Aplikasi android- Menjamin kesejahteraan anak dapat dilakukan lewat menyediakan pendidikan pada anak sejak dini.
Aplikasi android memungkinkan orang tua bisa mengedukasi anak dengan cara yang mereka sukai.
Peran teknologi saat ini sangat diperlukan khususnya saat mendidik anak dirumah selama masa pandemi.
Selain gratis, banyak pula fitur-fitur menarik yang bisa membantu anak-anak untuk lebih mudah memahami pelajaran khususnya membaca.
Aplikasi Belajar Anak
1. Learn To Count
Aplikasi ini merupakan seri pendidikan khusus untuk anak-anak yang berusia 8 tahun ke bawah.
Aplikasi Learm To Count ini menyediakan fitur yang sangat menarik dan membuat anak-anak merasa nyaman belajar sambil bermain.
Belajar berhitung menjadi tidak membosankan, apalagi aplikasi belajar untuk anak TK ini dilengkapi oleh berbagai suguhan animasi yang menarik.
Dengan aplikasi ini Ayah Bunda bahkan bisa memantau perkembangan belajar berhitung si kecil melalui fasilitas laporan.
2. Marbel Lancar Membaca
Rekomendasi aplikasi belajar anak berikutnya adalah Marbel Lancar Belajar Membaca. Lewat aplikasi ini anak bisa mengenali huruf abjad.
Selain itu anak bisa diajari cara membaca yang benar dan mengejanya per suku kata. Kata-kata yang dijadikan bahan ajar di sini adalah kata-kata umum, sehingga mudah dipahami.
3. Paket Belajar Lengkap TK &Paud
Aplikasi belajar yang dirancang untuk anakbTK ini memiliki berbagai macam modul pembelajaran.
Dengan mengunduh aplikasi ini akan sekaligus mendapatkan modul untuk membaca, berhitung, menulis, mewarnai, mengaji dan belajar bahasa Inggris.
Keuntungan menggunakan aplikasi ini selain gratis adalah bisa digunakan secara ofline, sehingga tidak memerlukan koneksi internet.
4. Marbel Budaya Nusantara
Selanjutnya adalah aplikasi yang akan mengajarkan anak mengenai kekayaan budaya nusantara.
Tidak ada salahnya memperkenalkan keberagaman budaya pada anak sejak dini, guna menanamkan toleransi pada anak.
Aplikasi ini cocok bagi anak-anak dengan usia 8 tahun ke bawah, yang menyediakan berbagai bentuk rumah adat di Indonesia.
Kemudian senjata di masing-masing daerah, alat musik khas, tarian daerah, dan tak lupa juga makanan khas setiap daerah di Indonesia.
Meskipun telah tersedia banyak pilihan aplikasi, namun orang tua harus tepat dalam memilih aplikasi yang sesuai dengan kebutuhan buah hatinya.
Setelah itu, bimbingan orang tua juga sangat diperlukan, agar proses pembelajaran anak terlaksana secara efektif.